ABOUT DRAWING

ABOUT DRAWING
Posted by : Sketsa Wajah Minggu, 28 Juli 2013





Menggambar foto wajah selain sebagai hobi dapat juga berguna untuk pengembangan kemampuan visual dalam menggambar sebuah objek yang realis, seperti objek manusia atau objek tiga dimensi lainnya dalam bidang dua dimensi.
Bagi pemula mungkin merasa menggambar wajah orang hingga detail terasa sulit apalagi kalau menggambar wajah seseorang hingga persis mirip, karena sedikit saja kesalahan akan membuat wajah yang kita gambar tidak persis dengan wajah sebenarnya. kok tahu? karena saya juga sering mengalaminya, hehe :D
Karena saya sendiri juga masih pemula yang sedang pada tahap perkembangan alias masih belajar . Mari kita belajar sama sama J
Langkah pertama sebelum kita menggembar, pastikan dulu alat alatnya siap di meja ^^ (ya iyalah..klo gak ada alat mau nge gambar pakai apa? :D *Abaikan!!
Sudah dijelaskan pada postingan sebelumnya, alat alat apa aja yang harus disiapkan untuk menggambar, seperti pensil, buku gambar/ sketchbook, dussel, penghapus, tissue jika diperlukan dan lain sebagainya. Untuk memulainya, amati dengan cermat obyek foto yang akan kita gambar, agar otak merekam apa yang kita lihat secara seksama, disarasa cukup, kita akan memasuki tahap selanjutnya, yaitu :
Berikut adalah proses cepat bertahap penggambaran foto wajah hitam-putih menggunakan pensil;




1. Setelah terbiasa melihat objek yang akan digambar, mulailah menarik garis sketsa menggunakan pensil F, H atau HB untuk membuat bidang mata kemudian diteruskan ke bidang hidung dan mulut. Setelah itu buat bidang kepala, telinga dan rambut. Dalam membuat skets a gambar, perlu sekali kita memperhatikan proporsi dan anatomi wajahnya. Ukurannya harus proposional. Mata tidak boleh lebih besar daripada hidung atau mulut. Mulut juga tidak boleh terlalu besar jika ukuran wajah dan proporsi matanya kecil. Intinya harus proposional. Setelah selesai maka sketsa gambar kepala ini menjadi acuan untuk menggambar bagian tubuh lainnya. Tidak perlu menggambar keseluruhan objek seperti terlihat dalam foto, dengan cara ini bisa menambah keindahan pada gambar.
 2. Pertegas garis-garis sketsa yang sudah ada menggunakan pensil 2B, sehingga objek yang tergambar mulai terlihat bentuknya. Seperti biasa mulailah dari mata, karena bentuk mata adalah kunci keberhasilan dari seluruh proses. Pada tahap ini, memori kita terhadap wajah asli sang objek (bukan dalam foto) sangat dibutuhkan. Diantaranya memori mengenai lekukan-lekukan wajahnya dan beberapa ekspresi wajahnya. Hapus garis-garis sketsa yang tidak diperlukan apabila mengganggu.


3. Setelah selesai mempertegas garis sketsa, maka mulailah memberi arsiran sesuai pencahayaan dalam foto, dimulai dari mata. Cukup dengan arsiran kasar mengunakan pensil 2B, jangan terlalu runcing atau terlalu tumpul. Berikan karakter garis pada bidang-bidang tertentu; seperti pipi, hidung, telinga dan lekukan kain pada baju. Pada tahap ini gambar akan terlihat seperti komik.






 4. Sentuhan akhir menggunakan pensil mulai dari HB hingga 6B (menggunakan HB dan 2B sudah cukup). Pertegas lagi garis-garis tepi serta garis-garis karakter menggunakan pensil 2B runcing. Rapatkan arsiran menggunakan pensil HB tumpul, kemudian timpa dengan pensil 2B tumpul. Untuk menambah hasil yang lebih realis, gosok hasil arsiran dengan lembut menggunakan ujung jari, kapas atau penghapus. Setelah semuanya selesai, untuk menambah nilai seni dan keindahan dari gambar tersebut, bubuhkan tandatangan Anda.


 Bukan main bukan hasilnya? Gambar Foto wajah sudah jadi….Ya seperti  itulah tahapan tahapan dalam menggambar foto wajah dengan pensil, semoga bermanfaat,
Yang di atas adalah satu contoh proses penggambaran foto wajah yang sangat mudah dan sederhana, postingan selanjutnya saya akan postingkan sebuah tutorial  menggambar wajah yang lebih rumit levelnya, bisa disebut sebuah karya Hyper realis. See You Next Time… SELAMAT MENCOBA! :)



{ 9 komentar... read them below or Comment }

  1. boleh share tipsnya dong , gmna cara kita nyari titik dimana ciri khas wajah biar mirip dg aslinya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. menurutku yg dominan titik kemiripan ada di mata dan arah tatapan matanya...tapi setelah sekin nyoba2 drawing lama2 saya tau yg paling dominan mirip tuh bagian mulut....
      misalkan ya....kita udah semirip mungkin mata nya...tp finishing qt gak bs memiripkan mulutnya...jadinya gak mirip dengan foto acuannya...
      jika kita udah bs mirip dimulut, misal mata belum mirip...itu akanlebih mudah memperbaikinya :)

      Hapus
  2. Garis2 sketsanya maksdnya gimana ya ?? Sama kaya anime kah ?? Yang bikin lingkaran , terus garis tengah , garis bagian mata , bawah buat dagu kaya gitu *mention ke @RennyGangster_ *By: Fe :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Garis sketsa, y kita menggambar tipis itu obyeknya,,,,lingkaran2 itu garis bantu, klo mau bs di realis dan ingin lebih akurat bs pakai skala tau grid... @RennyGangster_

      Hapus
  3. terlalu banyak mendusel,,, mmm jadi terlihat cemong dan kurang rapih,,,

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya benar.....dulu awal belajar sy jg begitu...apalagi kita tdk pakai tatakan di atas gambarnya, pasti kena sisi tangan kita dan membuat cemong sisi lain gambar nya,,,dan itu memnyebalkan,
      jd saya saranin dr awal kita lgsung maen arsir aja, tanpa dussel...dussel buat finising aja, buat ratain arsiran, pakai kuas, kuas kering lo yaaa :)

      Hapus
  4. keren :D

    http://undyingworld.wordpress.com/

    BalasHapus
  5. Keren abess.....:D

    BalasHapus

Categories

Diberdayakan oleh Blogger.

Followers

My Pict ^^

My Pict ^^
I Love Drawing

ahihi :D

ahihi :D
Drawing apa BBM an? :p

- Copyright © Sketsa Wajah -Coretan Nuna- Powered by bijak berkata - Edited by me Listya -